TongSeng Ayam

Masakan Tongseng merupakan sajain kuliner Indonesia yang sangat populer, di berbagai kota di pulau Jawa sering di jumpai kios atau gerobak jajanan yang menu utama nya berbahan daging, baik itu daging sapi, Kambing atau Ayam misalnya. Olahan kuliner yang di sebut tongseng ini umunya lebih di kenal  dengan bahan utamanya daging kambing tapi dalam prakteknya bisa menggunakan daging selain daging kambing, misal nya daging sapi atau ayam. Disni akan di sajikan resep tongseng dengan bahan menggunakan daging ayam,....nah marilah coba memasak sendiri untuk membuat tongseng ayam ini:

RESEP TONGSENG AYAM

    Lagi pengen yg seger seger gimana gitu tapi pas lihat kulkas ada ayam dengan bumbu seadanya...mmmhhh, diolah...selengkapnya
    +

    Bahan-bahan

    1. 100 gr daging ayam, potong kotak kecil
    2. 200 ml santan kental
    3. 150 ml air
    4. 1 buah tomat
    5. secukupnya Daun kol (sesuai selera)
    6. 1 buah serai, dimemarkan / geprek
    7. 2 cm lengkuas, memarkan / geprek
    8. 2 lbr daun salam
    9. secukupnya Ketumbar bubuk (sesuai selera)
    10. 1/2 sdt lada bubuk
    11. Garam
    12. Penyedap rasa (optional)
    13. Bahan yg dihaluskan :
    14. 5 btr bawang merah
    15. 3 btr bawang putih
    16. 2 buah kemiri yg telah disangrai dahulu
    17. 4 buah cabe merah keriting
    18. 1 buah daun bawang

    Langkah

    1. Tumis bumbu halus dengan minyak goreng secukupnya hingga harum tambahkan serai, lengkuas dan daun salam.
  1. Setelah itu masukkan potongan daging ayam dan aduk hingga rata dan bumbu meresap. Kemudian tambahkan air
  2. Biarkan hingga air menyusut kurang lebih setengahnya baru masukkan santan dan aduk perlahan dengan api sedang.
  3. Setelah santan mendidih masukkan tomat, daun kol dan daun bawang beserta garam dan penyedap rasa.
  4. Aduk perlahan kembali dan koreksi rasa. Jika telah pas matikan api dan tongseng siap dihidangkan, nyummmyyy 😄😄😆😆

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

@Jobinska